Rabu, 17 Januari 2018

Hari Pertama Menjabat Mensos, Idrus Marham Masih Hadiri Acara Partai


LIPUTAN BERITA - Idrus Marham yang telah dilantik menjadi Menteri Sosial belum melaksanakan tugas kementerian secara penuh. Idrus justru masih terlibat dalam urusan kepartaian.

Pantauan LiputanBerita88.blogspot.com, Kamis (18/1/2018), Idrus hadir di kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat.

Turun dari mobil hitamnya, Idrus yang mengenakan baju batik kuning itu langsung masuk ke dalam lift.

Pria yang masih menjabat sebagai Sekjen DPP Partai Golkar itu hanya tersenyum saat hadir sekitar pukul 09.30 WIB. Tidak ada kata yang meluncur dari mulut Idrus kepada wartawan.

Hari ini PDIP menerima utusan khusus dari Perdana Menteri Jepang, Sekjen Partai Liberal Demokratik Jepang, dan Presiden Liga Parlemen Jepang. Selain Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto, hampir semua partai pendukung pemerintah diundang.

Adapun rencananya yang diundang yakni Sekjen Partai Golkar, Sekjen Nasdem, Sekjen PAN, Sekjen PPP, Sekjen PKB, dan Sekjen Hanura. Acara ini dimulai pukul 10.00 WIB tadi pagi.

Idrus Marham resmi menduduki jabatan Menteri Sosial. Idrus menggantikan Khofifah Indar Parawansa yang ikut dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur.


0 komentar:

Posting Komentar